Sabtu, 02 Juni 2018

Sambang Bhabinkamtibmas Belimbing

Bhabin Desa Belimbing Polsek Pupuan Polres Tabanan sambangi Villa Kebun Guna Mencegah Gangguan Kamtibmas

Polda Bali - Polres Tabanan - Polsek Pupuan

Pada hari sabtu (02/05/2018) jam 11. 00 wita Bhabinkamtibmas desa Belimbing  Polsek Pupuan Polres Tabanan, Aiptu I Gd Kt Alit Widiana melaksanakan sambang/dialogis dengan mengunjungi villa kebun yang berada di dusun suradadi, untuk menjalin kemitraan dalam rangka menjaga dan memelihara kamtibmas di masing - masing lingkungan tempat villa tersebut.

Pada kesempatan sambang atau tatap muka tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan- pesan kamtibmas untuk menghimbau karyawan agar turut serta bersama sama menjaga situasi kamtibmas dilingkungan tempatnya bekerja.

Sesuai arahan Kapolsek Pupuan, Akp IB Mahendra, SH pada kesempatan apel pagi, menekankan agar Bhabinkamtibmas senantiasa melekat di desa binaan masing - masing,  untuk memantau kegiatan masyarakat, bersinergi dengan Babinsa, Perbekel dan para tokoh masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, I Gede Endra yang bekerja pada villa  tersebut menyambut baik dan merespon secara positif  tentang upaya yang dilakukan Bhabinkamtibmas dalam membangun kerja sama dengan elemen masyarakat  guna menarik minat wisatawan datang ke villa tersebut.