Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif serta arus Lalin aman dan lancar serta kegiatan masyarakat dapat berjalan dengan aman dan tidak terdapat kerawanan yang bisa menjadi gangguan kamtibmas.
Berkaitan dengan hal tersebut pada hari Minggu tanggal 21/04/2019 pukul 05.00 wita s/d selesai Bhabinkamtibmas Desa Br Anyar Aiptu Ni Putu Sri Parwati SH, bersama Personil Polres melaksanakan pengamanan Ibadah Hari Raya Paskah bertempat di Gereja Immanuel jln Gatot Subroto, Saggulan, Kediri.
Giat ibadah berlangsung aman, tertib dan lancar dipimpin oleh Pendeta Thomas Marlissa, M. Min dihadiri oleh 250 jemaat dengan tema minggu ini "Menjadi Gereja Yang Memberkati ", Sub Tema "Merajut Kasih dan Membangun Damai Dalam Kebhinekaan ".
Kehadiran Bhabinkamtibmas ditengah-tengah masyarakat secara melekat agar dapat memberikan pelayanan pengamanan khususnya pada setiap kegiatan masyarakat sekaligus dapat menyerap informasi yang sedang berkembang untuk ditangani lebih awal sehingga tidak berkembang menjadi masalah yang lebih besar, sebagai penekanan dari Kapolsek Kediri AKP Marzel Doni, SIK.
Bhabinkamtibmas dalam memberikan pengamanan mendapat apresiasi positif dan ucapan terima kasih dari seluruh jemaat Gereja yang hadir.