Rabu, 19 Oktober 2022

Kapolres Tabanan memimpin giat gotong royong bersihkan puing-puing tempat ibadah yang rusak akibat bencana alam di Kec.Kediri

Pada hari Rabu pagi hingga siang tanggal 19 Oktober 2022 jam 09.00 wita, bapak Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H, memimpin giat Gotong royong bersama dengan seluruh PJU dan anggota Polres Tabanan serta masyarakat, untuk membersihkan puing-puing rusaknya tempat ibadah (pura) di Br.Tapesan dan Br.Ganter Kec. 
Kediri Tabanan akibat dari terjangan air sungai yang meluap dalam musibah bencana alam banjir. 
Giat dilaksanakan dengan cara mengangkat (membersihkan) material bekas-bekas bongkahan batu padas dan batu bata dan mengangkat pasir/tanah di lokasi pura, dengan menggunakan sarana Martil, skrop, grinding, mesin air dan alat lainnya.