Selasa, 25 Oktober 2022

Kasat Binmas Polres Tabanan melaksanakan pengamanan pertandingan FUTSAL, dan imbau anak-anak untuk berlaku disiplin berlalu lintas (pakai helm) dan tidak anarkis serta memarkir SPM dengan baik agar aman/tdk dicuri orang.

Pada hari Selasa tanggal 25 Oktober 2022 mulai pukul 13.30 wita, bertempat di GOR Debes Gerokgak Tabanan, Kasat Binmas Polres Tabanan AKP I Nengah Widia, S.H., M.H., bersama Kapolsek Tabanan, dan personil yang terseprin pengamanan pertandingan futsal antar anak SMP maupun antar anak SMA se Kabupaten Tabanan dipimpin oleh Kasubagdalops. 

Dalam kesempatan tersebut Kasat Binmas dari kendaraan Penling Binmas Polres Tabanan, menghimbau kepada anak-anak.yang datang ke GOR untuk:
1.   Menjaga disiplin dalam perjalanan dari rumah menuju ke GOR Debes Tabanan, datang dengan kendaraan yang dilengkapi surat-surat, dan dijalan tidak boleh arogan/ngebut serta memakai helm dengan baik, karena kecelakaan dijalan raya berakibat patal sudah sangat banyak berharap jangan lagi ditambah korbannya. 
2.    Meminta saat di GOR dalam menonton atau memberi suport semangat pemain tidak sampai menimbulkan keributan antar sesama penonton maupun kepada pemain itu sendiri, karena olahraga identik dengan syarat prestasi, tidak identik dengan intrik-intrik negatif ataupun kekerasan. 
3.    Kejahatan dimana saja dapat terjadi di sekitar kita, untuk itu pastikan kendaraannya aman dengan terkunci dan tidak manaruh barang berharga dikendataa, karena dimungkinkan akan menjadi sasaran, pelaku kejahatan. 
4.    Pastikan anak-anak dapat menjaga protokol, kesehatan karena covid-19 belum usai, apalagi kini sudah kembali ada varian baru yaitu Varian EBB yang cukup berbahaya bagi mereka yang ada formobit.