Selasa, 15 Maret 2022

LOUNCHING DESA RAMAH PEREMPUAN DAN PEDULI ANAK BERSINAR

 Selamat siang komandan , ijin melaporkan pada hari Selasa tanggal 15 Maret 2022 pukul 08.00 s/d  11.00 wita di Gedung Serbaguna  kantor desa Beraban telah berlangsung kegiatan Launching Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak Bersinar.( Bersih Narkoba )


Tampak hadir dalam kegiatan tersebut :

-Mentri PPPA Ni Gusti Ayu Bintang Darmawati Puspayoga

-Kepala BNN RI Komisaris Jenderal Polisi Dr. Drs. Petrus Reinhard Golose, M.M. 

-Kepala BNN Bali Brijen. Pol. Drs. Gde Sugianyar Dwi Putra,S.H., M.Si. 

-Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya SE. M.M. 

-Ketua DPRD Kabupaten Tabanan I Made Dirga., S. Sos.

-Kasdim 1619/Tabanan Mayor Inf Dewa Putu Oka. 

-Kapolres Tabanan Diwakili Kabag SDM Kompol Ni Ketut Seni Paniyantini, S.H.,M.H.

-Kepala Kejaksaan Negeri Tabanan Ni Luh Sri Eka Pariarsini, SH. 

-Kepala Bapelitbang Kabupaten Tabanan. I Gusti Ngurah Agung Sutapa.S.Sos.,M.Si.

-Kepala Dinas Pemberdayaan, Masyarakat Dan Pemerintahan Desa Kabupaten Tabanan.

-Camat Selemadeg Timur I Putu Agus Hendra Manik Astawa AR.

Danramil 1619-02/Selemadeg Kapten Inf Made Sudiarcana. 

-Kapolsek Polsek Seltim AKP Ni Luh Komang Sri Subekti. SH. MA. 

-Camat Tabanan. 

-Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tabanan. 

-Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Selemadeg Timur. 

-Ketua TimPenggerak PKK Kecamatan Tabanan. 

-Perbekel Desa Dauh Peken Kecamatan Tabanan. 

-Perbekel Desa Beraban Kecamatan Selemadeg Timur. 

-Pemuka Agama Desa Dauh Peken dan Desa Beraban. 

-Pemuka Adat Desa Dauh Pekan dan Desa Beraban. 

-Babinsa dan Babinkamtimas Desa Dauh Peken dan Desa Beraban.

-Fasda Provnsi Bali dan Fasda Kabupaten Tabanan. 

-Forum Anak Daerah Kabupaten Tabanan. 

-Forum Anak Desa/Perwakilan Anak dan Desa Dauh Peken dan Desa Beraban.


Susunan acara :

- pembukaan  oleh pembawa Acara

-Menyanyikan lagu Indonesia Raya

-Laporan Selamat datang dan Sambutan  Bupati Tabanan

-Sambutan Kepala BNN RI tentang desa Bersinar ( Bersih Narkoba )

-Sambutan Mentri PPPA dan di lanjutkan dialog dengan warga desa Beraban dan desa Dauh Peken

-Peserta yang hadir 70 orang

dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.


Sambutan Bupati Tabanan pada intinya menyampaikan  ucapan  selamat datang kepada Ibu Mentri, bapak Kepala BNN RI , kepala BNN Povinsi  Bali dan semua peserta yang hadir yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu.

Dengan telah terpilihnya dua desa yang ada di kabupaten Tabanan yaitu

Desa Dauh Peken, kecamatan Tabanan dan desa Beraban kecamatan Seltim  sebagai model tahun 2021 dan 2022 dari 33 Provinsi  dan 71 kab/ kota dalam program pencanangan  Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak Bersinar ( Bersih Narkoba ) ,  patut kita syukuri dan kita apresiasi oleh warga Tabanan. Hal tersebut dapat di artikan bahwa pemerintah pusat memberikan perhatian khusus kepada daerah kita. Oleh sebab itu kepada warga Tabanan mari kita sukseskan dan dukung program tersebut untuk kesejahteraan kita bersama.

Sambutan Kepala BNN RI pada intinya bahwa narkotika sudah merambah ke segala usia dan gender. Oleh sebab itu saya bersama ibu mentri selalu meningkatkan kerjasama untuk melindungi anak anak kita dan kaum perempuan pada khususnya dari peredaran narkoba melalui berbagai program antara lain penyuluhan maupun kegiatan kegiatan yang bersifat positif serta melalui program  pemberdayaan perempuan dan anak melaui kewirausahaan.

Terkait dengan keswtaraan perempuan Kabupaten Tabanan nemiliki budaya atau tradisi yang berbeda dengan daerah yang lain yang terkait dengan hal tersebut yaitu daerah Tabanan memiliki tradisi Nyentane yang  berarti dalam suatu pernikahan laki laki ikut di keluarga perempuan sehingga perempuan bisa di anggap kepala keluarga namun tetap saling menghargai antara suami istri dalam membina rumah tangga.

Sambutan mentri PPPA pada intinya bahwa konstitusi kita sudah menyamakan hak dan kewajiban kepada anak anak dan perempuan .

Terkait hal tersebut sudah di tunjukkan oleh kabupaten Tabanan . Perempuan dan anak adalah sumber daya manusia yang harus di berikan perhatian serta di berikan perlindungan oleh masyarakat dan pemerintah.

Kami dari kementerian PPPA sering turun kemasyarakat dan sering bertemu dengan pemerintah daerah baik Gubernur maupun Bupati dan meningkatkan kerjasama dalam penerapan program perlindungan kepada perempuan dan anak anak yang  merupakan makhluk lemah yang sering mendapat perlakuan kekerasan . Terkait dengan peredaran narkoba yang sering menyasar anak anak kami mohon bantuan dan kerjasama bapak kepala BNN RI untuk selalu memberikan penyuluhan dan edukasi kepada masyarakat melalui jajarannya di tingkat provinsi maupun kabupaten.

Kami dari kementerian PPPA selalu membuka kesempatan dialogis di masyarakat dan siap menerima pengaduan terkait perlindungan anak anak dan perempuan.

Kegiatan di akhiri dengan pembacaan komitmen DRPPA oleh Perbekel desa Dauh Peken dan penandatanganan komitmen bersama pencanangan DRPPA di saksikan oleh mentri PPPA , kepala BNN RI, kepala BNN Provinsi Bali,  kepala Dinas Sosial Provinsi Bali dan kepala PPPA Provinsi Bali.

Pemberian bantuan sembako dari Mentri PPPA kepada  masyarakat desa beraban dan desa Dauh peken. Serta pemberian bantuan alat sekolah kepada anak anak desa Beraban dan desa Dauh Peken