Kamis, 05 Desember 2019

Atensi terjadinya Laka Lantas , Bhabin Polwan Br Anyar Memberikan Teguran Kepada Pengendara Yang Tidak Menggunakan Helm SNI Saat Berkendara.

Dalam rangka mencegah terjadinya pelanggaran/ kecelakaan lalu lintas yang menimpa  warga masyarakat, Bhabinkamtibmas wajib menghimbau/ mensosialisasikan kepada warga agar menggunakan helm SNI pada saat berkendara menggunakan pakaian adat.

Berkaitan dengan hal tersebut pada hari Kamis tanggal 5/12/2019 pukul 09.30 wita s /d selesai Bhabinkamtibmas Desa Br Anyar Aiptu Ni Putu Sri Parwati, SH bersama Pers Sabhara Pilres memberikan himbauan/ teguran  kepada pengendara motor yang tidak menggunakan Helm SNI saat berkendara  
karena sangat membahayakan bagi  keselamatan si pengendara, mengingat lokasi sekolah merupakan jalur padat dan rawan terjadinya Laka Lantas.

 Kehadiran Bhabinkamtibmas ditengah-tengah masyarakat secara melekat agar dapat memberikan pelayanan pengamanan pada setiap kegiatan sekaligus dapat menyerap informasi yang sedang berkembang dapat ditangani lebih awal sehingga tidak berkembang menjadi masalah yang lebih besar, pungkas Kapolsek Kediri AKP Marzel Doni, SIK.

 Bhabinkamtibmas dalam memberikan pengamanan mendapatkan ucapan terimakasih dari pengendara kata Aiptu Ni Putu Sri Parwati, SH.